Sabtu, 21 November 2015

Cincang Kambing

Cincang Kambing a la Simpang Raya
Bahan :

100 ml minyak untuk menumis
1 sdt terasi
2 batang kayu manis
15 butir bawang merah, iris tipis
10 siung bawang putih, iris tipis
12 butir kemiri, goreng, haluskan
3 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
8 lembar daun jeruk
1 sdm bumbu gulai, siap pakai
5 sdm cabai giling
1 kg daging kambing, potong-potong 3x3 cm
2 l santan dari 2 butir kelapa parut

Bumbu, haluskan :
10 cm kunyit
10 cm jahe
10 cm lengkuas
1 sdm merica butiran
1 sdt terasi
1 sdm ketumbar butiran
3 sdt garam
½ sdt gula pasir

Cara membuat :

- Panaskan minyak, goreng terasi dan kayu manis hingga harum. Masukkan bawang merah, bawang putih, dan kemiri, aduk rata hingga harum.
- Masukkan serai dan daun jeruk, aduk rata. Tambahkan bumbu gulai, cabai merah, dan bumbu halus, tumis hingga semua bumbu matang. Tambahkan daging, aduk rata. Masak hingga daging berubah warna.
- Tuang santan, masak terus hingga kuah agak kental dan semua bahan matang. Angkat.
- Sajikan hangat.

Tips.
Jangan cuci daging kambing sebelum dimasak.
Pastikan daging kambing yang digunakan bukan daging kambing tua

Resep Saos Sambal

SAOS SAMBEL HOMEMADE

Bahan-bahan :

100 gram cabe rawit /kecil
500 gram tomat / 3 ukuran besar
400 ml air
200 gram gula pasir
3 sdm cuka /bisa pakai jeruk lemon
2 sdm garem
50 gram bawang putih
2-3 sdm tepung maizena.taruh mangkok kasih air dikit aduk rata.



 Proses pembuatan :
 1. Rebus tomat, cabe, bawang putih dengan 400 ml air sampai 
     lunak (lihat seperti difoto)
 2. Setelah dinging, diblender.
 3. Disaring dan masukkan ke dalam wajan.
 4. Masak sampai mendidih,  masukan gula, garem, cuka, (sambil
     dicicipi sampai didapat rasa   yang cukup.
 5. Masukan tepung maizena yang sudah dilarutkan  sambil diaduk
     searah dengan cepat agar tidak  menggumpal, bila kekentalan
     sudah cukup aduk kurang lebih 5 menit sampai diperoleh
     saos      sambal lentur dan licin.
 6. Dinginkan dan masukkan kedalam kemasan botol saos.

      Selamat mencoba, disarikan kembali dari face  By Bunda Fajar (https://www.facebook.com/evi.kusmiati.12/posts/1644688805806140?notif_t=mention)


Sabtu, 03 Januari 2009

Sambal Teri Petai Cabe Ijo

Sambal Cabe Ijo Teri Petai : adalah salah satu menu favorit yang hampir selalu tersedia di Meja Makan di rumah kami. Menu ini dapat tahan lama, apalagi jika disimpan di dalam lemari es Sambel Cabe Ijo bisa bertahan sampai 2 minggu tanpa ada perubahan rasa.


Beberapa tahun yang lalu, seorang kenalan pernah minta dibuatkan Sambel Cabe Ijo Teri sebanyak 1 1/2 kg Cabe Ijo dan 1/2 kg Teri Medan (teri nasi), Sambal Cabe Ijo ini dibawa sebagai bekal untuk makan selama perjalan beliau ke Eropa. Menurut keterangan kenalan tersebut, Sambel Cabe Ijo tersebut masih tetap enak dan tidak berubah selama hampir 4 minggu tanpa mendapat perlakuan khusus dalam penyimpanannya. Hal ini mungkin karena suhu udara di Eropa sudah cukup dingin dan Sambel sudag beku tanpa dimasukan ke dalam lemari pendingin.

Setiap orang yang coba memakan Sambal Teri Cabe Ijo dan Petei buatan saya, hampir tidak bisa melupakan kenikmatannya dan akan selalu ingin mencoba membuatnya sendiri dengan meminta resep dan cara pengolahannya. Contohnya kenalan saya diatas yang ketagihan Sambal Cabe Ijo saya bermula ketika menu tersebut saya bawa sebagai bekal ketika kami memancing bersama dilaut lepas di daerah Benuangen (Banten) 8 tahun yang lalu. Dengan menu Cabe Ijo tersebut, ikan yang kami tangkap di bakar/digoreng dan disantap bersama Sambel Cabe Ijo...hmmm...yummi.

Tanpa merasa rugi, saya akan beberkan saja rahasia resep menu sambal cabe ijo teri tersebut agar sambal ini lebih tersosialisasi keseluruh masyarakat di Indonesia.

Berikut bahan-bahan yang kita butuhkan dalam menu Sambal Cabe Ijo.

1. Cabe Keriting Ijo 1/2 Kg ( Harga Rp. 8,000,-/kg)
2. Teri Medan (Teri Nasi) 1,5 Ons ( Harga Rp. 70,000,-/kg)
3. Petai 4/5 papan
4. Bawang Merah 7/9 buah
5. Bawang putih 4/5 siung
6. Jeruk Nipis 1 buah
7. Garam dapur 1,5 sendok makan

Cara Pengolahan :

- Giling/blender Cabe ijo keriting menggunakan blender, tambahkan minyak makan kedalam
blender agar cabe dapat tergiling dengan baik.
- Bawang merah dan bawag putih diiris
- Petai di potong-potong (lihat gambar)
- Teri : cuci dan bersihan dari kotoran dan campuran lainnya.

Goreng irisan bawang merah dan bawah putih sampai aroma wangi keluar atau berwarna coklat, masukan Cabe Ijo yang sudah di giling kasar dengan blender. Tambah 1 1/2 sendok makan garam dapur, goreng selama kurang lebih 15 menit dengan api sedang sambil sambal diaduk agar tidak lengket, tambahkan air perasan 1 buah jeruk nipis (dapat diganti dengan asam cuka 1 sdt). Biarkan goreng cabe ijo dengan api kecil sampai cabe ijo matang. Goreng petei sebentar saja (sampai warna berubah/petai menjadi layu), masukan kedalam Sambal cabe Ijo.

Teri yang sudah dicuci bersih juga digoreng sebentar, jangan terlalu lama dan kering. angkat dan campurkan kedalam Cabe Ijo goreng dan biarkan diatas kompor dengan api kecil sampai ikan teri dan petai meresap dan bercampur dengan cabe dengan baik (10-15 menit sambil diaduk-aduk agar tidak lengket).
Sekarang kita tinggal menikmati Sambel Cabe Ijo Teri Petai yang nikmat di meja makan...

Selamat mencoba dan berikan komentar..he...hee...heee. Kalau hasilnya kurang memuaskan saya siap dipanggil ke dapur anda..hemmmm.



Salam,


Video

Daftar Blog Pavorit

Lazada Online Shop